Jumlah minimal artikel pada website

Jumlah minimal artikel pada website

Setelah kita membaca tulisan latihan menulis / membuat artikel sekarang kita masuk ke latihan yang sebenarnya atau yang biasa saya sebut dengan praktek lapangan. Setiap website baik website baru dan website yang sudah berumur wajib memiliki artikel / posting dengan jumlah minimal yang harus dipenuhi sebelum melangkah ke tahap selanjutnya.  Hal ini adalah berdasarkan pengalaman dan analisa / percobaan terhadap webiste-website yang saya miliki.

Jumlah minimal artikel pada website kita ini yang akan menjadi modal kita untuk melangkah ke tahap promosi selanjutnya, seperti seo. Seo hanya bisa dilakukan pada website yang sudah siap, baik dari segi umur, jumlah artikel dan juga pengaturan lainnya.

Berikut beberapa pertanyaan yang sering ditanyakan oleh kebanyakan orang

- Berapa jumlah minimal artikel yang harus dimiliki sebuah website sebelum melangkah ke tahap selanjutnya?. Jawaban saya adalah 15 artikel. Silahkan isi website anda dengan 15 artikel berkualitas. Bagi anda yang bingung dengan memilih topik yang cocok untuk artikel yang akan ditulis, saya memiliki sedikit tips untuk anda. Berikut adalah contoh topik artikel yang bisa anda list ke website anda...
a. artikel yang berkaitan dengan produk atau jasa anda
b. artikel yang memiliki topik manfaat dari produk atau jasa anda
c. artikel tutorial cara memilih produk atau jasa yang berkaitan dengan produk atau jasa yang anda
d. dan artikel lainnya

- Bagaimana dengan judul artikelnya?Untuk judul artikel yang akan digunakan, anda bisa menganasila keyword yang akan digunakan terlebih dahulu. Untuk pemilihan keyword caranya sangat mudah (pada tahap ini saya hanya akan memberitahu cara mudah dan simple saja), yaitu...
a. Tanyakan langsung kepada beberapa orang teman anda, apa kata-kata yang mereka gunakan ketika mencari produk atau jasa (sesuai dengan produk atau jasa yang anda jual).
b. Posisikan diri anda sebagai calon pembeli, apa yang anda cari dari produk atau jasa yang anda jual tersebut?.
c. Lakukan analisa seperti pada pembahasan pemilihan keyword untuk website, yang sudah kita bahas sebelumnya.
d. Jika sudah, anda bisa menambahkan kata-kata lainnya pada keyword tersebut untuk judul artikel anda.

- Pertanyaan selanjutnya yang mungkin anda tanyakan adalah, berapa jumlah kata minimal dalam 1 artikel?. Lebih panjang tentunya lebih baik (Contoh : minimal 300 kata). Yang terpenting dari sebuah artikel adalah memiliki inti yang jelas, penulis dapat menyampaikan apa yang diinginkannya dan pengunjung dapat mengerti dengan baik tentang apa yang disampaikan atau dijelaskan oleh penulis.

- Lalu bagaimana dengan pengaturan seonya, bagaimana penempatan keywordnya?.
Jawaban saya untuk pertanyaan tersebut adalah jangan khawatir akan hal ini terlebih dahulu, buatlah artikel yang menarik untuk pembaca yang datang ke website anda bukan untuk robot yang mencrawl website anda.Perlu diingat, pada penulisan artikel, gunakanlah pengaturan kata-kata yang natural dan jangan menggunakan bold, strong, underline dan lainnya untuk keyword-keyword tertentu,tetapi gunakanlah hal-hal tersebut untuk yang dianggap penting saja. Hilangkan pikiran bahwa keyword harus di bold underline dan
lainnya, mengapa? karena robot google atau search engine lainnya tidak butuh hal itu!..

- “Apakah harus 15 artikel yang harus saya tulis sebagai minimal jumlah posting?”. Ya jika website anda masih tergolong baru dan jumlah postingnya tidak lebih dari 15 artikel. “Lalu bagaimana jika website saya sudah memiliki lebih dari 15 posting”?. Jika website anda sudah memiliki lebih dari 15 posting, maka anda dapat membuat 5 artikel baru pada website anda (dengan menggunakan trik dan tips yang sudah kita pelajari sebelumnya).

*Anda bisa mempraktekkan pelajaran cara membuat artikel yang baik untuk mengisi jumlah minimal posting yang harus dipenuhi. Jangan takut untuk salah karena kesalahan tersebutlah yang akan memperbaiki diri anda menjadi lebih baik
*Jika anda telah selesai membuat beberapa artikel, undanglah teman-teman anda untuk membaca dan memberikan pendapat mereka terhadap artikel tersebut. Hal ini akan membuat anda semakin mengerti dan paham “apa yang dinginkan oleh para pembaca”.
*Semakiin mahir anda menulis, maka anda pun akan semakin mahir untuk berimajinasi dan menentukan langkah-langkah / rencana lainnya untuk bisnis anda.
Share on Google Plus

About Muslimina

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment